Kecamatan Rasau Jaya merupakan salah satu kecamatan yang termasuk dalam
Kota Terpadu Mandiri (KTM) Rasau Jaya, dengan menjadinya Kecamatan Rasau Jaya
sebagai KTM mengakibatkan bertambahnya jumlah penduduk dari transmigrasi yang
datang ke Rasau Jaya, hal ini mengakibatkan meningkatnya aktifitas pembangunan
di berbagai bidang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, baik berupa pembangunan
sarana pemukiman, jaringan infrastruktur, fasilitas ekonomi ataupun fasilitas
sosial peningkatan aktivitas pembangunan tersebut sudah tentu akan diikuti
oleh bertambahnya kebutuhan lahan yang mewadahi aktifitas pembangunan tersebut.
Pintu gerbang masuk KTM Rasau Jaya |
Selain pembangunan fisik dan ekonomi, pemerintah juga sangat peduli terhadap pembangunan sosial dan budaya, khususnya dalam bidang keagamaan, pembangunan Masjid sebagai Islami Center untuk mendukung adanya program KTM Rasau Jaya.
Sebelum dicanangkan sebagai
Islamic Center KTM Rasau Jaya, Masjid Muhajirin adalah merupakan sebuah sarana
peribadatan yang didirikan dan diresmikan oleh Departemen Pekerjaan Umum
Direktorat Jenderal Pengairan P4S (Proyek Pembukaan Persawahan Pasang Surut)
tanggal 3 Mei 1976.
Terbentuknya Islami Center
terpenuhinya konsep-konsep sebagai berikut:
1. Ada masjid sebagai tempat ibadah
2. Ada gedung untuk belajar agama
3. Ada asrama santri dan pengasuh sebagai
tempat tinggal
4. Ada santri yang mukim dan mengaji
5. Ada kitab-kitab klasik (kuning) yang
diajarkan.
Pada tahun 2007 resmilah
islami center tepatnya di areal Masjid Muhajirin terdapat Lembaga pendidikan
pondok pesantren dengan nama Sunan Ampel sampai sekarang.
Plang reklame KTM Rasau Jaya |
Perkebunan
Peningkatan daya dukung
perkebunan di Kecamatan rasau Jaya . Di KTM Rasau wijaya sudah banyak kelapa
sawitnya maka para petani lebih banyak di kelapa sawit karena menghasilkan
nilai tambah bagi mereka. Dengan keberadaan KTM, para petani mengaku senang
karena sangat membantu sekali dan menambah semangat para petani. Selain dapat
menampung jumlah transmigrasi yang banyak, ternyata KTM Rasau Jaya memiliki
potensi perkebunan yang bagus yaitu jagung, murbey, kelapa sawit.
Kebun jagung di Rasau Jaya |
Peternakan
Populasi ternak dimana
budidaya peternakan juga merata pada setiap kecamatan, sentra penghasil ternak
berada pada Kecamatan Sungai Kakap, Sungai Raya, Kubu dan Rasau Jaya. Untuk
pengembangan masih terdapat lahan yang luas di Kecamatan Terentang dan Batu
Ampar dengan kondisi alam yang juga mendukung.
Kelompok unggas di dominasi
oleh jenis ayam dan itik. Selain pengembangan ternak, peluang di bidang
peternakan juga terbuka bagi usaha pemasaran dan pembangunan industry pakan
ternak.
Perencanaan Pembangunan
wisata sungai juga akan dipusatkan di Kecamatan Rasau jaya karena selama ini
rasau jaya merupakan gerbang bagi kecamatan lain untuk menuju pusat
pemerintahan kabupaten kubu raya.
Muara sungai rasau juga
menjadi tempat favorit bagi penghoby pemancing hal tersebut dibuktikan dengan
adanya lomba memancing udang galah, di Kecamatan Rasau Jaya. Pada tanggal 28
september 2014 lalu, Kegiatan lomba mancing udang galah se- Kalbar diadakan di
Sungai Rasau Jaya, Dusun Kapuas, Desa Rasau Jaya Umum, Kabupaten Kubu Raya yang
di selenggarakan oleh komunitas Pemancing Udang Galah (PUG) dan pemancing udang
kalbar (Pemuka).
Dermaga di muara sungai Rasau Jaya |
Berikut daftar nama desa yang berada di Kecamatan Rasau
Jaya
No
|
Kode
Pos
|
Nama
Desa
|
Kecamatan
|
Kabupaten
|
Provinsi
|
1
|
78382
|
Bintang
Mas
|
Rasau
Jaya
|
Kubu
Raya
|
Kalimantan
barat
|
2
|
78382
|
Pematang
Tujuh
|
Rasau
Jaya
|
Kubu
Raya
|
Kalimantan
barat
|
3
|
78381
|
Rasau
Jaya 1 (Satu)
|
Rasau
Jaya
|
Kubu
Raya
|
Kalimantan
barat
|
4
|
78382
|
Rasau
jaya 2 (Dua)
|
Rasau
Jaya
|
Kubu
Raya
|
Kalimantan
barat
|
5
|
78382
|
Rasau
jaya 3 (Tiga)
|
Rasau
Jaya
|
Kubu
Raya
|
Kalimantan
barat
|
6
|
78382
|
Rasau
Jaya Umum
|
Rasau
Jaya
|
Kubu
Raya
|
Kalimantan
barat
|
nama perusahaan peternak ayam broiler (pedaging) di kecamatan rasau jaya apa ya? kira kira ada brapa perusahaan yang bergerak di bidang peternak?
BalasHapusdata penduduknya mana?
BalasHapusAda sumber ttg sejarah rasau jaya kah min?
BalasHapus