KUBU RAYA - Masyarakat Kabupaten Kubu Raya mengeluhkan sampah di beberapa
Tempat Pembuangan Sementara (TPS) tidak diangkut petugas kebersihan. Namun,
Kabid Kebersihan dan Pertamanan Kubu Raya, Suharto mengatakan jalan menuju
Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rasau Jaya sedang diperbaiki.
Suharto mengatakan, jalan yang dibangun menuju
TPA sepanjang 250 meter. Armada kebersihan terpaksa menunggu beton dan aspal di
badan jalan kering. “Sudah ditanggulangi kerusakan jalan menuju TPA itu, tapi
kami tak berani untuk mengangkut sampah ke TPA. Kami akan beroperasi setelah
jalan itu kering,” katanya, Minggu (21/12).
Tidak hanya kendala akses jalan, Suharto
menambahkan, terbatasnya armada mnejadi kendala yang hingga saat ini belum bisa
diatasi. Saat ini instansinya hanya memiliki 11 unit armada, termausk 8 dump
truck, dan 3 amrol untuk mengangkat bak sampah. “3 unit amrol itu kadang tidak
bisa maksimal, karena sering mengalami kerusakan,” kata Suharto.
0 komentar:
Posting Komentar