Minimnya Tenaga Medis Di Kubu Raya



Kubu Raya – Banyak warga mengeluhkan kurang optimalnya pelayanan kesehatan di Puskesmas pembantu (Pustu) dan Pondok bersalin desa (Polindes) yang ada di Kabupaten Kubu Raya kurangnya tenaga medis untuk dikedua pusat kesehatan tersebut, diakui kepala Dinas Kesehatan Kubu Raya dr Berli .

“Di Kubu raya ada sekitar 47 Pustu yang tersebar di Sembilan kecamatan namun untuk saat ini di setiap Pustu hanya ditempati satu petugas kesehatan itu tidak semua Pustu yang diisi petugas,” kata Berli.

Berli mengatakan, setiap Pustu seharusnya ditempati oleh tiga tenaga medis, terdiri dari tenaga perawat, kesehatan lingkungan dan gizi, “ada beberapa penyebab, yakni alih fungsi dari Pustu menjadi Poskesdes namun hal itu tetap kami fungsikan, meskipun sangat kekurangan petugas,” ujarnya. Senin (29/12).

Soal jumlah petugas kesehatan di Kubu Raya, Berli mengatakan untuk saat ini petugas kesehatan yang berada di Kubu Raya sekitar 700 orang, baik PNS maupun honorer, “sementara dokter PNS hanya ada 10 orang melayani 503 ribu penduduk optimalnya seharusnya satu dokter itu menangani 10 ribu penduduk,” ujarnya.

“kami tetap usahakan untuk melayani masyarakat dengan baik, meskipun kekurangan tenaga medis untuk ke depan, jika ada penerimaan CPNS, kami membutuhkan banyak perawat yang akan ditempatkan si setiap Pustu di Sembilan kecamatan se- Kabupaten Kubu Raya,” katanya.

Berli, menambahkan tindak optimalnya menangani pelayanan kesehatan karena jumlah penduduk yang begitu banyak, “kami ini kekurangan tenaga medis kita butuh bayak perawat yang akan ditempatkan di Pustu kalau bisa petugas di Pustu itu dari daerah mereka kalau warga lain, harus melakukan mutasi,” katanya. (MC/KubuRaya/Ind)

0 komentar:

Posting Komentar